Ikut Rayakan Hari Batik Nasional, The Reiz Suites Gelar Promo Spesial

Medankinian.com, Medan – Setiap tanggal 2 Oktober, masyarakat Indonesia merayakan Hari Batik Nasional sebagai bentuk kebanggaan terhadap salah satu warisan budaya dunia yang telahdiakui UNESCO. Batik bukan sekadar kain, melainkan simbol identitas dan jati diri bangsa.

Dalam semangat perayaan tersebut, The Reiz Suites turut ambil bagian dengan menghadirkanpromo eksklusif yang hanya berlaku satu hari saja.

Pada 2 Oktober 2025, tamu yang mengenakan pakaian batik berhak mendapatkan diskon 20% untuk semua tipe kamar. Promo ini berlaku untuk reservasi maupun walk-in, memberikankesempatan bagi para tamu untuk merayakan Hari Batik Nasional dengan cara yang lebihberkesan bersama The Reiz Suites.

Tidak hanya itu, The Reiz Suites juga memberikan diskon 15% untuk layanan laundry serta diskon 30% untuk layanan spa khusus di hari yang sama. Penawaran ini dirancang untukmenambah kenyamanan tamu yang ingin merasakan pengalaman menginap yang lebih lengkap,santai, dan menyenangkan.

Anton Subiyakto, Cluster General Manager The Reiz Suites, ARTOTEL Curated – Medan mengatakan, bagi kami, Hari Batik Nasional bukan hanya perayaan, tetapi juga kesempatan untuk mengapresiasi budaya Indonesia melalui pelayanan terbaik kami. Dengan promo khusus ini, kami ingin mengajak para tamu untuk mengenakan batik dengan bangga sekaligusmenikmati pengalaman menginap yang lebih bernilai di The Reiz Suites“.

Melalui program ini, The Reiz Suites berharap dapat menambah semarak Hari Batik Nasionaldan memberikan pengalaman menginap yang tidak terlupakan bagi seluruh tamu. Untuk
informasi lebih lanjut dan reservasi, hubungi 061–50300603 atau kunjungi media sosial resmi The Reiz Suites. (red/mk)