Menu

Mode Gelap

Sumut · 22 Des 2021 12:09 WIB

PT Inalum Salurkan Bantuan TJSL kepada Pemkot Tanjungbalai


					PT Inalum memberikan bantuan satu unit pick up kepada Pemkot Tanjungbalai. Perbesar

PT Inalum memberikan bantuan satu unit pick up kepada Pemkot Tanjungbalai.

Medankinian.com, Tanjung Balai- PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) Inalum menyerahkan bantuan TJSL berupa 1 Unit Pickup Pengangkat Sampah dan 1 Ton Beras kepada Pemerintah Kota Tanjungbalai di Kantor Walikota Tanjungbalai Selasa (14/12/2021).

Bantuan diserahkan langsung oleh Benny Wiwoho selaku Direktur Eksekutif SDM Inalum bersama Ismail Midi selaku Senior Vice President CSR & PKBL Inalum kepada PLT Wali Kota Tanjungbalai, Waris Thalib yang didampingi Kadis Lingkungan Hidup, Fitra Hadi Dalimunthe.

Direktur Eksekutif SDM Inalum, Benny Wiwoho berharap melalui bantuan yang diberikan dapat membantu terutama dalam penanggulangan sampah di kota Tanjungbalai.

“Melalui bantuan 1 unit Pickup Pengangkut Sampah ini beserta bantuan dari Inalum sebelumnya diharapakan dapat membantu terutama dalam menangani sampah di kota Tanjungbalai. Hal yang paling penting juga adalah mengubah pola pikir masyarakat untuk bersama-sama menangani sampah ini, sehingga tidak menjadi beban yang lebih berat lagi buat lingkungan dan masyarakat. Kami selalu terbuka dan siap untuk berdiskusi dalam menyelesaikan masalah-masalah ini”, ujar Benny.

Benny mengatakan bahwa Tanjungbalai yang letaknya di Hilir Sungai Asahan memiliki hubungan erat dengan operasional perusahaan. Oleh karena itu kami mengajak masyarakat di Tanjung Balai untuk turut bersama menjaga naturalisasi dan kelestarian Sungai Asahan agar tidak berdampak buruk bagi masyarakat dan juga lingkungan.

PLT Wali Kota Tanjungbalai, Waris Thalib mengucapkan terima kasih kepada INALUM atas kepeduliannya dalam membantu Kota tanjungbalai menjadi lebih baik lagi dengan manyalurkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan.

“Mewakili Pemkot Tanjungbalai dan masyarakat Tanjungbalai, kami mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kepedulian yang diberikan oleh PT INALUM. Melalui bantuan ini, kami akan berusaha dalam memberikan progress yang lebih baik lagi kedepannya”, tutur Waris.

 

(mk/sdf)

Artikel ini telah dibaca 112 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Dorong Kolaborasi CSR untuk Pembangunan Daerah, Faisal Hasrimy Lantik Forum TJSP Periode 2024-2025

3 Oktober 2024 - 20:45 WIB

Dinas Ketenagakerjaan Langkat Terapkan Inovasi SIKUKENAL

2 Oktober 2024 - 17:31 WIB

Faisal Hasrimy Beri Arahan Kohesi Sosial kepada Siswa Ditukba Polri

28 September 2024 - 13:28 WIB

Dukung Penerapan “Close Loop” untuk Pertanian Berkelanjutan, Pj. Bupati Langkat Teken Nota Kesepahaman dengan BI Sumut

27 September 2024 - 23:31 WIB

Terobosan Inovatif Dalam Pengelolaan Arsip Daerah, Kabupaten Langkat Luncurkan ATOK LATIB

20 September 2024 - 14:03 WIB

Turnamen Sepakbola KORPRI Antar Pemkab/Pemko se-Sumut Siantar Pesta Gol, Bantai Simalungun 9-0

19 September 2024 - 20:38 WIB

Trending di Sumut