Indonesia Kirimkan 5 Wakil ke Final di Indonesia Masters 2025: Intip Ulasannya!
Medankinian.com, Medan– Tim bulutangkis Indonesia mengirimkan lima wakilnya di final Indonesia Masters 2025.
Lima wakil yang lolos akan turun di empat nomor.
Hanya satu nomor yang tidak menempatkan wakil Indonesia di final, yakni tunggal putri.
Sementara disektor ganda putri terjadi all Indonesian final.
Ganda putri sudah memastikan satu gelar untuk Indonesia antara pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang akan ditantang juniornya, pasangan Istana Syahira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine.
Di sektor tunggal putra Indonesia akan diwakili oleh Muhammad Zaki Ubaidillah yang akan berhadapan dengan wakil China Dong Tian Yao.
Di atas kertas partai ini akan dimenangkan Zaki yang kini berperingkat 72 dunia melawan peringkat 118.
Kemudian di nomor ganda putra pasangan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin atak ditantang wakil Malaysia Choi Sol Gyu/Goh V Shem yang kini berperingkat 86 dunia.
Sementara Nikolaus/Raymond berperingkat 50 dunia.
Satu wakil Indonesia lainnya adalah pasangan ganda campuran Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata yang kini berperingkat 35 dunia melawan wakil Malaysia Jimmy Wong/Lai Pei Jing yang berperingkat 40 besar.
Partai ini akan menarik karena kedua pasangan memiliki ambisi besar untuk juara.
Sedangkan sektor tunggal putri akan mempertemukan pasangan Jepang Nozomi Okuhara yang akan melayani perlawanan wakil India Devika Sihag. (MK/sdf)