Menu

Mode Gelap

Ekonomi Bisnis · 25 Jun 2024 20:23 WIB

Pembahasan RAPBN Dorong Penguatan Rupiah, Namun IHSG Ditutup Melemah


					Pembahasan RAPBN Dorong Penguatan Rupiah, Namun IHSG Ditutup Melemah Perbesar

Medankinian.com, Medan – IHSG ditutup melemah 0.29% di level 6.869,27, dimana asing membukukan transaksi beli bersih senilai 35 milyar. IHSG melemah ditengah membaiknya kinerja mayoritas bursa di Asia. Secara teknikal IHSG terpantau kesulitan untuk melewati level psikologis 6.900. IHSG mengalami koreksi sehat setelah mengalami penguatan di sesi perdagangan sebelumnya.

Disisi sebaliknya, mata uang Rupiah ditutup menguat di level 16.370. Rupiah dinaungi kabar baik setelah ada rapat pembahasan RAPBN 2025. Dimana RAPBN tersebut setidaknya mengkikis kekuatiran pasar. Dimana sebelumnya pasar dikuatirkan dengan potensi penambahan jumlah hutang negara.

Pelaku pasar sempat dihebohkan dengan rencana kebijakan untuk menambah rasio hutang menjadi 50% terhadap PDB di tahun depan. Meskipun saya menilai tidak hanya isu peningkatan rasio hutang yang sempat memicu terjadinya tekanan bagi Rupiah.

Namun rilis data ekonomi AS, serta arah kebijakan The FED yang kian jauh dari kemungkinan pemangkasan bunga acuan turut menekan kinerja Rupiah. Sementara itu, harga emas ditransaksi stabil di kisaran level $2.332 per ons troy. Harga emas nyaris tidak bergerak ditengah minimnya sentimen pasar di pekan ini.

(sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Anak SMA jadi Sasaran Judol dan Pinjol

19 November 2024 - 10:46 WIB

Harga Tomat Dan Minyak Goreng Melambung, Harga Daging Ayam Dan Ikan Tongkol Turun

15 November 2024 - 16:53 WIB

Peduli UMKM, Komisaris PT INALUM Kunjungi Rumah BUMN Toba di Balige

11 November 2024 - 18:08 WIB

Ketua KPPU: Penunjukan Langsung Dalam Peraturan Menteri BUMN Membuat Persaingan Usaha Tidak Sehat

5 November 2024 - 12:22 WIB

Banyak Cara Ditempuh KPPU Atas Industri Gula, Dibutuhkan Kebijakan yang Meningkatkan Persaingan

4 November 2024 - 14:15 WIB

Pupus Sudah Harapan Petani Cabai Merah, Harga Terpuruk Dihantam Cabai Dari Jawa

28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Trending di Ekonomi Bisnis