Menu

Mode Gelap

Medan · 23 Feb 2024 13:08 WIB

WaliKota Medan Hadiri Perayaan Hut Ke- 64 Tahun Kaisar Jepang Naruhito


					WaliKota Medan Hadiri Perayaan Hut Ke- 64 Tahun Kaisar Jepang Naruhito Perbesar

Medankinian.com, Medan – Wali Kota Medan, Bobby Nasution diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Medan, M. Sofyan menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun ke- 64 Kaisar Jepang Naruhito di Hotel JW Marriot Medan, (22/2) malam.

Jamuan makan malam bersama mewarnai kemeriahan perayaan Hut Kaisar Jepang yang akan jatuh pada tanggal 23 Februari besok. Sejumlah tokoh dan pejabat pun tampak hadir dalam acara perayaan tersebut.

Atas nama Pemko Medan, M. Sofyan menyampaikan ucapan selamat atas perayaan HUT ke 64 Kaisar Jepang Naruhito.

“Atas nama Pemko Medan saya mengucapkan selamat ulang tahun kepada Kaisar Jepang yang ke 64 tahun, semoga senantiasa diberikan kesehatan dan kebahagiaan,”kata M. Sofyan.

Sementara itu Konsulat Jenderal Jepang di Medan, Takonai Susumu dalam sambutanya mengatakan Kaisar Jepang Naruhito merupakan Kaisar Jepang ke-126.

Selama menjadi Kaisar, Naruhito sudah pernah mengunjungi Indonesia sebagai langkah mempererat hubungan kerjasama dua negara.

“Hubungan Jepang dan Indonesia semakin erat, tidak hanya hubungan daerah tetapi juga masyarakatnya, untuk itu kami berkomitmen akan terus meningkatkan kerjasama dengan Pemerintah Indonesia,”ujar Takonai Susumu.

(Sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Peringati HGN 2024, Lailatul Badri: Guru Hebat, Indonesia Kuat

25 November 2024 - 21:01 WIB

Banyak Undangan C6 Belum Diterima, Dewan Pesimis Kehadiran Masyarakat di Pilkada 2024

25 November 2024 - 20:49 WIB

Peringati Hari Guru Nasional, Bobby Nasution Berbusana Adat Tradisional

25 November 2024 - 20:46 WIB

Penertiban APK Dimulai 24-26 November 2024, Pemko Medan Harap Semua Pihak Saling Berkolaborasi

20 November 2024 - 21:26 WIB

Topan Ikuti Rakor Penyelesaian Permasalahan SIB di Lingkungan Kemendagri

20 November 2024 - 21:22 WIB

Antisipasi Kehilangan di Parkiran Taman Cadika, Kendaraan Roda Dua Wajib Tunjukkan STNK

18 November 2024 - 13:31 WIB

Trending di Medan