Menu

Mode Gelap

Medan · 25 Nov 2023 15:48 WIB

Tarian Multi Etnis oleh Sepuluh Ribu Guru di Medan Berhasil Pecahkan Rekor MURI Dunia


					Bobby Nasution bersama Ny Kahiyang Ayu ikut menari bersama para guru kota Medan. Perbesar

Bobby Nasution bersama Ny Kahiyang Ayu ikut menari bersama para guru kota Medan.

Medankinian.com, Medan – Tarian multi etnis yang di bawakan oleh sepuluh ribu guru di kota Medan berhasil memecahkan rekor MURI Dunia. Pertunjukkan tarian multi etnis oleh para guru PAUD, TK, SD, dan SMP tersebut merupakan rangkaian acara dari peringatan Hari Guru Nasional tingkat Kota Medan yang berlangsung di Stadion Teladan Medan, Sabtu (25/11).

Penampilan tarian multi etnis ini semakin meriah tatkala Wali Kota Medan, Bobby Nasution bersama Ketua TP PKK Kota Medan yang juga bunda PAUD Kota Medan, Ny Kahiyang Ayu M. Bobby Nasution, Wakil Wali Kota Medan, H. Aulia Rachman, unsur Forkopimda Kota Medan, serta Sekda Kota Medan, Wiriya Alrahman beserta pimpinan Perangkat Daerah di lingkungan Pemko Medan ikut menari bersama dengan puluhan ribu guru.

Tarian multi etnis oleh 10.000 guru kota Medan.

Pemecahan rekor MURI Dunia ini disampaikan oleh Ketua Museum Rekor Indonesia (MURI), Jaya Suprana yang mengatakan perayaan hari guru di kota Medan telah berhasil memecahkan rekor MURI Dunia dalam hal jumlah peserta terbanyak tarian multi etnis.

“Selamat kepada guru-guru yang ada di kota Medan telah berhasil memecahkan rekor MURI Dunia,”kata Jaya Suprana melalui sambungan video.

Penerimaan Penghargaan MURI

 

Selanjutnya penghargaan MURI tersebut diserahkan langsung oleh perwakilan dari MURI kepada Wali Kota Medan, Bobby Nasution.

(sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Peringati HGN 2024, Lailatul Badri: Guru Hebat, Indonesia Kuat

25 November 2024 - 21:01 WIB

Banyak Undangan C6 Belum Diterima, Dewan Pesimis Kehadiran Masyarakat di Pilkada 2024

25 November 2024 - 20:49 WIB

Peringati Hari Guru Nasional, Bobby Nasution Berbusana Adat Tradisional

25 November 2024 - 20:46 WIB

Penertiban APK Dimulai 24-26 November 2024, Pemko Medan Harap Semua Pihak Saling Berkolaborasi

20 November 2024 - 21:26 WIB

Topan Ikuti Rakor Penyelesaian Permasalahan SIB di Lingkungan Kemendagri

20 November 2024 - 21:22 WIB

Antisipasi Kehilangan di Parkiran Taman Cadika, Kendaraan Roda Dua Wajib Tunjukkan STNK

18 November 2024 - 13:31 WIB

Trending di Medan