Menu

Mode Gelap

Medan · 6 Sep 2023 13:25 WIB

Keinginan Bobby Nasution Bawa UMKM Nasional Siap Diwujudkan PT PNM


					Keinginan Bobby Nasution Bawa UMKM Nasional Siap Diwujudkan PT PNM Perbesar

Medankinian.com, Medan – Dukungan dalam peningkatan pengembangan bagi pelaku UMKM menjadi harapan yang disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution kepada PT Permodalan Nasional Madani (PNM). Sebab, mewujudkan UMKM naik kelas menjadi salah satu program prioritas Pemko Medan yang saat ini terus massif dilakukan.

Harapan ini disampaikan Bobby Nasution saat menerima kunjungan Direktur Bisnis PNM Prasetya Sakti di Balai Kota Medan, Selasa (5/9). Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Kota Medan Agus Suriyono dan Kadis Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Benni Nasution turut serta menemani Bobby Nasution dalam pertemuan tersebut.

“Kolaborasi dan dukungan dari para stakeholder, itu yang kita harapkan. Artinya, kita bantu UMKM dari masing-masing porsi dan bagian. Misalnya, Pemko Medan dengan pemberian bantuan alat. Nah, PNM dengan melalui bantuan modal nya, begitu pun dengan stakeholder lain, ” kata Bobby Nasution.

Sementara itu, Direktur Bisnis PNM Prasetya Sakti menuturkan bahwa PNM siap untuk berkolaborasi dengan Pemko Medan dalam membangkitkan iklim UMKM di ibukota Provinsi Sumatera Utara. Terlebih, terang Prasetya, selain pembiayaan, PNM juga melakukan pemberdayaan bagi UMKM.

“Dalam program yang bertujuan meningkatkan kapasitas UMKM, kita hadirkan secara beragam termasuk edukasi digital bagi mereka. Sejalan dengan program Pak Wali hari ini, maka kami siap berkolaborasi, ” bilang Prasetya. (sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 36 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Peringati HGN 2024, Lailatul Badri: Guru Hebat, Indonesia Kuat

25 November 2024 - 21:01 WIB

Banyak Undangan C6 Belum Diterima, Dewan Pesimis Kehadiran Masyarakat di Pilkada 2024

25 November 2024 - 20:49 WIB

Peringati Hari Guru Nasional, Bobby Nasution Berbusana Adat Tradisional

25 November 2024 - 20:46 WIB

Penertiban APK Dimulai 24-26 November 2024, Pemko Medan Harap Semua Pihak Saling Berkolaborasi

20 November 2024 - 21:26 WIB

Topan Ikuti Rakor Penyelesaian Permasalahan SIB di Lingkungan Kemendagri

20 November 2024 - 21:22 WIB

Antisipasi Kehilangan di Parkiran Taman Cadika, Kendaraan Roda Dua Wajib Tunjukkan STNK

18 November 2024 - 13:31 WIB

Trending di Medan