Menu

Mode Gelap

Medan · 22 Agu 2023 21:12 WIB

Bobby Nasution Dukung Digelarnya Kejuaraan Judo Piala Wali Kota Medan Championship


					Bobby Nasution Dukung Digelarnya Kejuaraan Judo Piala Wali Kota Medan Championship Perbesar

Medankinian.com, Medan – Pemko Medan mendukung penuh digelarnya Kejuaraan Judo Piala Wali Kota Medan Cup Championship yang akan berlangsung pada November 2023. Sebab, kegiatan itu dinilai sangat positif, selain memberikan dampak positif, juga mendukung upaya menjadikan Medan sebagai Kota Atlet.

Dukungan ini disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution saat menerima audiensi pengurus Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Kota Medan di Balai Kota Medan, Selasa (22/8). “Semakin banyak kegiatan olahraga yang digelar tentunya memberikan dampak positif bagi Kota Medan,” kata Bobby Nasution.

Guna mendukung suksesnya kejuaraan judo tersebut, Bobby Nasution berpesan pengurus PJSI Kota Medan dapat berkolaborasi dengan Pemko Medan, terutama perangkat daerah terkait. “Saya sangat mendukung kejuaraan judo tersebut,” ungkapnya.

Didampingi Kadis Pemuda dan Olahraga Kota Medan Pulungan Harahap, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Laksamana Putra Siregar dan Kabag Kerjasama Setda Kota Medan Nurbaiti, berharap agar kejuaraan judo nantinya berjalan lancar dan menghasilkan atlet judo yang mampu mengharumkan nama Kota Medan baik ditingkat nasional maupun internasional.

Sebelumnya, penasehat PJSI Kota Medan M Arief Fadhillah dalam pertemuan dengan orang nomor satu di Kota Medan itu melaporkan terkait perkembangan judo di ibukota Provinsi Sumatera Utara. Kemudian, rencana menggelar Kejuaraan Judo Piala Wali Kota Medan Cup Championship.

“Selain itu kami juga berharap kepada Pak Wali agar mengaktifkan kembali hubungan sister city dengan Kota Ichikawa, Jepang guna menjalin Kerjasama, khususnya di bidang olahraga bela diri judo,” harap Arief.

Terkait kerjasama sister city, Bobby Nasution mengungkapkan, Kota Medan telah menjalin sister city dengan Kota Ichikawa. Selain pertukaran pelajar, menantu Presiden Joko Widodo ini juga berharap agar dapat ditambahkan kerjasama dalam bidang usaha.

“Jadi para pelaku usaha kita, terutama UMKM  dapat dapat belajar mengenai packaging, kehigienisannya dan lainnya. Selain itu juga bisa dilakukan kerjasama di bidang olahraga seperti menggelar pertandingan persahabatan,”  paparnya. (sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 73 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Peringati HGN 2024, Lailatul Badri: Guru Hebat, Indonesia Kuat

25 November 2024 - 21:01 WIB

Banyak Undangan C6 Belum Diterima, Dewan Pesimis Kehadiran Masyarakat di Pilkada 2024

25 November 2024 - 20:49 WIB

Peringati Hari Guru Nasional, Bobby Nasution Berbusana Adat Tradisional

25 November 2024 - 20:46 WIB

Penertiban APK Dimulai 24-26 November 2024, Pemko Medan Harap Semua Pihak Saling Berkolaborasi

20 November 2024 - 21:26 WIB

Topan Ikuti Rakor Penyelesaian Permasalahan SIB di Lingkungan Kemendagri

20 November 2024 - 21:22 WIB

Antisipasi Kehilangan di Parkiran Taman Cadika, Kendaraan Roda Dua Wajib Tunjukkan STNK

18 November 2024 - 13:31 WIB

Trending di Medan