Menu

Mode Gelap

Politik · 20 Sep 2024 20:46 WIB

Hinca Panjaitan Pimpin Tim Pemenangan Bobby -Surya


					Hinca Panjaitan Pimpin Tim Pemenangan Bobby -Surya Perbesar

Medankinian.com, Medan – Bakal Calon Gubernur Sumut Bobby Nasution-Surya telah memutuskan dan mendaulat Hinca Panjaitan sebagai Ketua Tim Pemenangan.

Hal itu terungkap dari rapat yang dipimpin Bobby Nasution-Surya dan 10 partai politik pengusung di rumah pemenangan Bobby -Surya Jumat (20/9/2024).

Bobby Nasution menunjuk Hinca untuk bersama-sama berjuang untuk kolaborasi pembangunan Sumut, dan didukung penuh oleh 10 partai pengusung yakni, Gerindra, Golkar, Demokrat, PKS, PAN, PKB, PSI, PPP, Nasdem dan Perindo.

“Kita percayakan kepada Bang Hinca dan tim seluruhnya, agar kita sama-sama bergerak memenangan kontestasi Pilgubsu untuk Sumatera Utara yang maju di segala bidang, terutama pendidikan dan kesehatan,” kata Bobby.

Sementara itu, Hinca menyebutkan bahwa dirinya dan tim pemenangan sudah sangat siap untuk memenangan Bobby -Surya.

“Mulai hari juga, tim solid dan sepakat untuk bergerak memenangkan Bobby -Surya. Kemenangan Bobby -Surya adalah kemenangan Sumatera Utara,” kata Hinca yang untuk kali ketiga periode menjabat Anggota DPR RI.

Diketahui, Hinca Panjaitan merupakan politisi Demokrat asli Sumatera Utara yang telah malang melintang di perpolitikan nasional. Pada Pilpres terakhir, Hinca juga ikut memenangkan Prabowo-Gibran.

Selain Hinca Panjaitan selaku ketua Pemenangan, dipilih sekretaris Pemenangan dari PKS yakni Abdul Rahim Siregar dan bendahara Firsal Dida Mutyara dari KADIN.

(sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Tiga Cabub Labuhanbatu All In Deklarasi Menangkan Bobby-Surya di Pilgub Sumut

23 Oktober 2024 - 21:24 WIB

Emak-emak di Pesisir Labuhanbatu Curhat ke Bobby Nasution: Jalan Rusak Bikin Ibu Hamil Sulit Bersalin

23 Oktober 2024 - 19:24 WIB

Anak Muda di Labuhanbatu Target Menangkan Bobby-Surya 75 Persen

23 Oktober 2024 - 09:30 WIB

Janji Palsu Syah Afandin, Warga Secanggang Meradang

22 Oktober 2024 - 15:45 WIB

Bobby Nasution Rayakan Hari Santri Nasional Bersama Santri di Labusel

22 Oktober 2024 - 14:56 WIB

Adli Tama Sembiring Disambut Hangat di Kampung Leluhur, Warga Turangi Nyatakan Dukungan

19 Oktober 2024 - 22:17 WIB

Trending di Politik