Menu

Mode Gelap

Ekonomi Bisnis · 9 Jul 2024 15:37 WIB

Harga Minyak Goreng Merangkak Naik, Harapan Deflasi Sumut Mengecil


					Harga Minyak Goreng Merangkak Naik, Harapan Deflasi Sumut Mengecil Perbesar

Medankinian.com, Medan – Pemerintah berencana akan menaikkan HET minyak goreng (minyakita) menjadi 15.700 per liter, dari sebelumnya seharga 14 ribu per liternya. Menteri perdagangan sebelumnya juga kerap mengabarkan bahwa HET minyak goreng akan dinaikkan. Namun sayangnya, meskipun sampai hari ini kita belum mengetahui kapan pastinya harga minyak goreng akan dinaikkan.

Di lapangan harga minyak goreng berdasarkan hasil pengamatan di pasar mulai mengalami kenaikan. Sebagai contoh minyak goreng curah yang sebelumnya ditransaksikan dalam rentang 15.500 hingga 16 ribu per Kg, saat ini sudah mulai ada yang menjual di angka 16.500 per Kg. Berdasarkan pemantauan PIHPS di salah satu pasar tradisional kota medan, harga minyak goreng curah paling mahal 16.750 per Kg nya.

Dari hasil pengamatan di sejumlah wilayah kota medan, ada kenaikan harga minyak goreng sekitar 500 hingga 1000 per liter atau per Kg nya. Recana kenaikan HET minyak goreng subsidi pemerintah seebsar 1.700 per liter, bisa memicu kenaikan inflasi dari minyak goreng hingga 0.12%. Angka tersebut sangat berpeluang memperkecil harapan deflasi yang ada di wilayah Sumut.

Sementara itu, deflasi di bulan Juli sejauh ini sudah disumbangkan oleh komoditas cabai merah, bawang merah, bawang putih dan daging ayam. Harga daging ayam terus mengalami penurunan pada hari ini. Berdasarkan PIHPS, rata rata harga daging ayam di kota medan dijual 28.700 per Kg dari harga sebelumnya dikisaran 29.600 per kg nya.

Selanjutnya, harga cabai merah di kota medan berdasarkan PIHPS rata-rata turun menjadi 38.300 per Kg dari sebelumnya 41 ribu per Kg. Harga cabai merah sejauh ini sudah menyumbangkan deflasi sekitar 0.1%. Dan potensi harga cabai merah turun masih cukup terbuka dengan peningkatan dari sisi persediaan atau supply.

Harga bawang merah rata-rata di kota medan juga mengalami penurunan dibandingkan dengan harga sehari sebelumnya. Harga bawang merah dijual dikisaran 31.500 per Kg, dari posisi sebelumnya 32.300 per Kg nya. Dan selebihnya sejumlah harga pangan strategis di wilayah Sumut masih terpantau stabil.

(sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 32 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Anak SMA jadi Sasaran Judol dan Pinjol

19 November 2024 - 10:46 WIB

Harga Tomat Dan Minyak Goreng Melambung, Harga Daging Ayam Dan Ikan Tongkol Turun

15 November 2024 - 16:53 WIB

Peduli UMKM, Komisaris PT INALUM Kunjungi Rumah BUMN Toba di Balige

11 November 2024 - 18:08 WIB

Ketua KPPU: Penunjukan Langsung Dalam Peraturan Menteri BUMN Membuat Persaingan Usaha Tidak Sehat

5 November 2024 - 12:22 WIB

Banyak Cara Ditempuh KPPU Atas Industri Gula, Dibutuhkan Kebijakan yang Meningkatkan Persaingan

4 November 2024 - 14:15 WIB

Pupus Sudah Harapan Petani Cabai Merah, Harga Terpuruk Dihantam Cabai Dari Jawa

28 Oktober 2024 - 10:26 WIB

Trending di Ekonomi Bisnis