Menu

Mode Gelap

Ekonomi Bisnis · 20 Sep 2023 12:47 WIB

Harga Cabai dan Beras Berfluktuasi, Bawang Dalam Tren Turun


					Harga Cabai dan Beras Berfluktuasi, Bawang Dalam Tren Turun Perbesar

Medankinian.com, Medan – Harga beras di Sumut berfluktuasi pada di perdagangan pekan ini. Beras kualitas bawah turun, beras medium naik sekitar 50 hingga 100 per Kg di tingkat pedagang pengecer. Demikian halnya dengan beras super ada yang naik 50 dan turun 50 per Kg nya. Saya menilai harga beras sudah mulai bergerak stabil meskipun masih terbilang mahal.

Selain beras, harga cabai merah juga berfluktuasi pada pekan ini. Harganya naik turun di wilayah Sumut. Dari hasil pantauan PIHPS, cabai merah untuk kota medan pada hari ini ditransaksikan naik 44.600 ribuan per Kg. Padahal kalau melihat tren perubahan harga di Sumut terpantau mengalami penurunan tipis dikisaran 41.250 per Kg.

Namun berbeda dengan cabai rawit yang bergerak turun di kisaran harga 35.450 di kota medan. Sementara itu, tren penurunan harga bawang merah dan bawang putih terus berlanjut hingga hari ini. Harga bawang merah ditransaksikan dikisaran 21.500 di kota medan berdasarkan pantauan PIHPS. Sementara bawang putih turun sekitar 450 per Kg di Sumut.

Harga bawang putih ditransaksikan turun secara rata rata menjadi 34.100 per Kg di kota medan. Sementara itu, harga telur ayam juga berfluktuasi selama diperdagangkan sepekan terkahir. Harga telur ayam terpantau bergerak naik dan turun 400 rupiah. Telur ayam bergerak sangat volatile dibandingkan dengan harga sejumah kebutuhan lainnya.

Secara keseluruhan fluktuasi pada harga beras yang terhenti menurut saya dipengaruhi oleh tren kenaikan harga gabah petani yang juga mulai terhenti. Sementara tren penurunan harga bawang terjadi dikarenkan peningkatan persediaan bawang merah, dan penurunan harga bawang putih di negara asal eksportir bawang putih seperti China.

Selain komoditas yang berfluktuasi tersebut. Harga gula pasir terpantau mengalami kenaikan di sejumlah pasar tradisional di kota medan. Harga gula pasir naik sekitar 200 rupiah per Kg. Harga gula pasir saat ini ditransaksikan antara 14.700 hingga 15.800 per Kg di kota medan. Kenaikan harga gula pasir tidak terlepas dari kenaikan gula di pasar internasional.

Selain itu, sejumlah harga kebutuhan pangan lainnya terpantau bergerak stabil seperti daging sapi, daging ayam dan minyak goreng. Pergerakan harga pangan yang bergerak naik sejauh ini sudah mencapai titik puncaknya. Kecuali harga cabai yang mungkin masih berpeluang mencetak level tertinggi di bulan ini atau di bulan depan. Selama tidak ada gejolak harga pangan dunia. Maka saya hingga akhir tahun harga sejumlah kebutuhan pangan masyarakat akan cukup stabil hingga tutup tahun.

Demikian menurut analisis Pengamat Ekonomi Kota Medan Benjamin Gunawan. (sdf/mk)

Artikel ini telah dibaca 80 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Tensi Politik AS Memanas, Picu Pelemahan Rupiah Dan IHSG

23 Oktober 2024 - 19:37 WIB

Putusan KPPU Terkait Penetapan Harga Pada Penyediaan Jasa Depo Peti Kemas di Pelabuhan Panjang Lampung Berkekuatan Hukum Tetap

21 Oktober 2024 - 20:28 WIB

Swasembada Pangan Harus Libatkan Banyak Petani

21 Oktober 2024 - 10:27 WIB

Pasca Pengumuman Kabinet, IHSG Dan Rupiah Bergerak Mendatar

21 Oktober 2024 - 09:32 WIB

Jelang Keputusan BI Rate, Rupiah Dan IHSG Beda Arah

15 Oktober 2024 - 17:21 WIB

Tersengat Sentimen Negatif Eksternal, IHSG Ditutup Melemah

9 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Trending di Ekonomi Bisnis