Menu

Mode Gelap

Bola & Sports · 1 Des 2022 15:02 WIB

Polandia Beruntung, Lolos ke Babak 16 Besar Kendati Kalah Telak dari Argentina


					Pemain Argentina merayakan kemenangan setelah mencetak dua gol tanpa balas ke gawang Polandia. (Foto: liputan6.com) Perbesar

Pemain Argentina merayakan kemenangan setelah mencetak dua gol tanpa balas ke gawang Polandia. (Foto: liputan6.com)

Medankinian.com, Doha – Argentina lolos ke babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022, setelah mengalahkan Polandia dua gol tanpa balas, Kamis (1/12/2022) dini hari WIB. Kendati kalah dari Tim Tango, julukan Argentina, pada laga di Stadion 974 Doha, Polandia beruntung tetap lolos ke babak 16 besar.

Pasalnya, pada laga Grup C lainnya, Meksiko unggul dari lawannya Arab Saudi dengan skor 1-2. Polandia dan Meksiko sama-sama mengantongi empat poin, namun, unggul selisih gol membuat Polandia terselamatkan ke fase gugur.

Argentina mengamankan posisi sebagai juara Grup D lewat dua gol yang disarangkan ke gawang Polandia. Alexis Mac Allister mencetak gol pertama menit 46, sedangkan Julian Alvarez melesakkan gol kedua pada menit 67, memanfaatkan umpan Enzo Fernandez.

Pertarungan di Grup D memang cukup menarik. Tidak ada tim yang mendominasi hingga sebelum laga ketiga. Argentina, di laga pertama kalah dari Arab Saudi dengan skor 2-1, kendati pada dua laga berikutnya tampil gemilang.

Sementara itu, Polandia juga meraih satu kemenangan, seri dan satu kekalahan. Sedangkan Meksiko juga merah satu menang, satu seri dan dan sekali kalah. Arab Saudi yang tampil gemilang di laga perdana, tidak mampu konsisten sehingga kalah di dua laga berikutnya.

Di babak 16 besar, Polandia langsung berhadapan dengan Prancis, Minggu (4/12/2022) mendatang. Sedangkan Argentina akan bertanding menghadapi Australia yang tampil cukup mengejutkan di babak grup. Australia bertanding menghadapi Argentina, Minggu (4/12/2022) dini hari WIB. (sh)

Artikel ini telah dibaca 55 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Relawan Laskar Setia Ganjar Gelar Turnamen Cup Sepak Bola U-23

17 Desember 2023 - 20:37 WIB

Deretan Prestasi Maroko di Sepakbola Sebelum Lolos Semi Final Piala Dunia 2022

11 Desember 2022 - 15:42 WIB

maroko ke semi final

9 Desember 2022 - 23:00 WIB

belanda argentina

Ini Strategi Kroasia untuk Menang Hadapi Brasil di Perempat Final

9 Desember 2022 - 19:24 WIB

kroasia brasil

12 Pemain Manchester United Bawa Negaranya ke Perempat Final Piala Dunia, Siapa Saja?

8 Desember 2022 - 16:23 WIB

pemain manchester united piala dunia

Kiper Bouno Gagalkan 3 Eksekutor Penalti Spanyol, Antar Maroko ke 8 Besar

7 Desember 2022 - 01:51 WIB

Aksi piawai kiper Maroko , Yassine Bounou menepis tendangan penalti pemain Spanyol. (Foto: sindonews.com)
Trending di Bola & Sports