Medankinian.com, Medan – Guna menata lokasi parkir di Kota Medan lebih baik lagi, Tim Gabungan Pemko Medan yang terdiri dari Satpol PP dan Dishub bersama TNI-Polri akan rutin menggelar Pekan Disiplin Parkir.
Wali Kota Medan Bobby Nasution langsung memimpin apel pagi bersama TNI-Polri di halaman Kantor Wali Kota Medan Jalan Kapten Maulana Lubis, Selasa (25/10/2022).
“Disiplin parkir ini perlu dilakukan, sebab sampai saat ini masih banyak kita lihat beberapa titik parkir yang tidak tertib. Begitu juga dengan masyarakat yang masih parkir di sembarang tempat. Bahkan, lokasi yang sudah ada tanda dilarang parkir justru kerap dijadikan masyarakat sebagai tempat parkir,” ucap Bobby.
Dalam Pekan Disiplin Parkir ini, Bobby meminta petugas gabungan yang sudah dibentuk untuk menindak semua para pelanggar parkir tanpa pandang bulu.
“Siapa yang melanggar parkir tindak semua, jangan ada yang dibeda-bedakan. Kita paham bahwa jumlah penduduk dan mobilitas warga Kota Medan tinggi, namun kita ingin semuanya tertib. Kami harap masyarakat dapat mengerti, sehingga estetika Kota Medan tetap terjaga,” tegasnya.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis menjelaskan, Pekan Disiplin Parkir merupakan titik awal dalam mengatasi masalah beberapa titik parkir di Kota Medan seperti Jalan Thamrin, Jalan S Parman dan Jalan Perintis Kemerdekaan.
“Nanti Dishub Medan berkolaborasi dengan TNI-Polri akan statis berada di lokasi tersebut sejak pagi hingga sore hari. Selain itu, kita juga akan membentuk lima tim gabungan yang tugasnya berkeliling melakukan patroli,” jelas Iswar.
Dikatakan Iswar, Pekan Disiplin Parkir akan difokuskan pada titik parkir yang melakukan parkir berlapis dan pelanggaran parkir oleh masyarakat.
“Jika nanti ditemukan adanya pelanggaran, seperti parkir di atas trotoar, pelanggar akan langsung dikenakan sanksi tilang elektronik (ETLE) oleh petugas Ditlantas Poldasu dan Sat Lantas Polrestabes Medan yang ada di tim gabungan,” katanya.
Lanjut Iswar, bila ditemukan ada kendaraan roda empat yang melanggar parkir juga akan langsung diderek mobilnya ke Kayu Putih. Begitu juga sepeda motor, akan diangkut ke truk yang telah disediakan dan dibawa ke Kayu Putih.
“Untuk itu kami mengimbau masyarakat agar lebih tertib lagi memarkirkan kendaraannya sesuai kantong parkir yang telah ditentukan Dishub Medan. Para jukir juga kita minta tidak melakukan parkir berlapis,” pungkasnya. (sdf/mk)