Menu

Mode Gelap

Medan · 30 Agu 2022 11:50 WIB

Aulia Minta Perangkat Daerah Tindaklanjuti Hasil Raker DPRD Medan


					Aulia Minta Perangkat Daerah Tindaklanjuti Hasil Raker DPRD Medan Perbesar

Medankinian.com, Medan – Seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan diminta untuk segera merespon dan menindaklanjuti laporan hasil rapat kerja (raker) DPRD Kota Medan. Dengan demikian, diharapkan permasalahan pembangunan yang ada di ibukota Provinsi Sumatera Utara dapat diatasi sehingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya.

Demikian disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Wakil Wali Kota H Aulia Rachman saat hadir di Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Hasil Raker DPRD Kota Medan di Gedung DPRD Medan, Senin (29/8/2022). Selain Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman, rapat paripurna juga diikuti sejumlah pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan.

Dalam mengatasi permasalahan pembangunan kota, kata Aulia,  perlu adanya kolaborasi dan sinergi seluruh pihak, termasuk kolaborasi antar lembaga. Oleh karenanya, Aulia berharap kolaborasi antara eksekutif dan legislatif, kebersamaan serta partisipasi yang luas dari seluruh pemangku kepentingan kota harus terus terbangun dan dioptimalkan.

“Kami yakin  dengan kolaborasi dan kemitraan yang kokoh antara eksekutif dan legislatif mampu mewujudkan visi dan misi pembangunan kota sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Medan Tahun 2016-2021,” kata Aulia Rachman.

Atas nama Pemko Medan , Aulia Rachman selanjutnya mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas penyampaian laporan hasil raker DPRD Kota Medan tersebut. Oleh karenanya, imbuhnya,  Pemko Medan akan berusaha untuk dapat menindaklanjuti dan melaksanakan hasil laporan raker yang telah dilaksanakan DPRD Medan tersebut.

“Raker yang telah diselenggarakan oleh DPRD Kota Medan adalah merupakan salah satu bentuk tri fungsi dewan yaitu fungsi pengawasan, fungsi penganggaran dan fungsi pembentukan Perda. Hasil raker ini juga sangat strategis dan merupakan salah satu wujud nyata dari aspirasi masyarakat yang diwakilinya,” imbuhnya.

Terakhir, Aulia yakin dan percaya bahwa seluruh hasil yang disampaikan bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup sosial, ekonomi serta kesejahteraan masyarakat Kota Medan. “Selain itu juga untuk mewujudkan Medan yang berkah, maju dan kondusif,” pungkasnya. (sdf/mk)

 

 

 

Artikel ini telah dibaca 52 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Rico Waas Serahkan LKPD Unaudited 2024 kepada BPK RI Perwakilan Sumut

27 Maret 2025 - 19:45 WIB

Dewan Minta Kapolrestabes Tingkatkan Keamanan di Tempat Keramaian

26 Maret 2025 - 21:22 WIB

Mudik Gratis Bareng Pemko Medan, Rico Waas Lepas 1.969 Pemudik ke 12 Kota Tujuan

26 Maret 2025 - 20:22 WIB

Hadiri Buka Puasa di Bapenda Medan, Rico Waas Ingatkan Bersikap Humanis & Persuasif kepada WP

25 Maret 2025 - 21:40 WIB

Rico Waas Serahkan Dana Jasa Pelayanan kepada 13.673 Orang

24 Maret 2025 - 21:42 WIB

Jelang Lebaran, Komunitas Grup Sinergy Berbagi 75 Paket Sembako ke Jamaah Musola Lk 19

23 Maret 2025 - 18:37 WIB

Trending di Medan